Wednesday, May 30, 2018

Banner itu penting!
Sebab Banner erat kaitannya dengan Brand.
Banner adalah salah satu proses Branding atau Pemerekan.
Menjalankan Branding adalah suatu keharusan bagi setiap badan Usaha atau Perusahaan.

desain banner untuk jualan bola ubi kopong, untuk roda, gerobak, booth, etalase jualan kuliner

Berbagai macam banner dapat kita jumpai di banyak tempat, baik itu online ataupun offline, contohnya seperti Banner Website, Banner Blog, Banner Social media Facebook, Twitter, atau Youtube. Sedangkan banner offline biasa di pajang di bagian depan toko, warung, kios, booth atau di keramain, seperti di perempatan, di jembatan penyeberangan, dipinggiran jalan atau di acara promosi.


Banner merupakan salah satu cara pemasaran-Marketing. Banner mewakili produsen untuk mempromosikan suatu produk berupa barang ataupun jasa. Banner terbukti mampu menyederhanakan pesan yang harus disampaikan kepada publik atau konsumen, dengan banner proses publikasi menjadi lebih praktis dan efektif.

Supaya banner berfungsi optimal dan efektif maka setiap banner harus memiliki kriteria yang dapat dengan mudah untuk di pahami oleh yang melihatnya. Oleh karena itu banner yang baik harus memiliki syarat-syarat seperti di bawah ini:

1. Huruf yang jelas dan mudah dibaca. 
Banyak banner yang dibuat rumit, terlalu banyak detail yang membuat banner menjadi sulit dibaca. Sebagian besar dari mereka hanya mengukur secara dekat, padahal sebagian besar yang melihat banner adalah secara jarak jauh.

2. Kombinasi warna yang tepat.
Setiap elemen harus memiliki warna yang saling mendukung. Kurang tepat mengatur perpaduan warna akan berakibat fatal, seperti tulisan biru tua yang di letakkan diatas background warna merah gelap, atau warna huruf yang memiliki gradasi berlebihan disimpan diatas gambar yang memiliki warna banyak, contohnya seperti banyak dilakukan oleh pedagang Juice Buah, mereka selalu membuat tulisan bergradasi diatas latar belakang gambar buah-buahan.

3. Komposisi yang seimbang.
Harus dibedakan porsi setiap elemen yang ada pada banner, judul utama harus dibuat lebih besar dan kontras, untuk mengatur ini diperlukan orang yang mengerti tentang komposisi.

4. Penyampaian pesan yang lugas dan efektif.
Menggunakan kata/ kalimat yang mampu menciptakan sugesti bagi yang melihatnya. Lebih baik sedikit kata-kata namun efektif, dibanding banyak kata-kata namun tak berfungsi dengan baik.


0 comments:

Post a Comment